Senin, 20 Juni 2011

Semai Asa Tumbuhkan Usaha, Milad Pertama BNI Syariah



Perjalanan BNI Syariah menjadi Bank Umum Syariah telah memasuki usia pertama. Seperti angka satu, BNI Syariah berkomitmen untuk mamaknainya dengan “Semai Asa Tumbuhkan Usaha” ini dikukuhkan langsung oleh Direktur Utama BNI Syariah, Rizqullah.

“Milad ini merupakan momentum menjalin kebersamaan dan yakinlah bahwa kita tidak bekerja sendirian,” terang Rizqullah saat mengumumkan performance terbaik dalam rangkaian acara Milad BNI Syariah di Parkir Timur Senayan, Jakarta (19//6).

Rangkaian acara milad pertama ini juga sekaligus dimanfaatkan BNI Syariah untuk melaunching pembukaan 10 kantor baru, Launching Mobil Layanan Gerak, Performance Art dari Snada, Launching Manajemen Syukur, Performance Art dari Internal Performance BNI Syariah, Rampak Bedug dan juga Muhasabah dan Doa langsung oleh Ustad Reza M Syarief seorang penulis buku Best Seller “Life Excellent”.

Bagaikan bayi mungil yang menggemaskan dan menarik perhatian, di usia pertamanya, BNI Syariah sudah mencoba menarik perhatian publik dengan program Corporate Social Responsibility (CSR) yaitu program Manajemen Syukur. Kini di usia satu tahunnya, BNI Syariah menunjukkan dirinya sebagai bank syariah yang peduli pendidikan dan usaha mikro.

Untuk memperingati milad pertama menjadi Bank Umum Syariah, BNI Syariah mengadakan perhelatan akbar yang mulai dari hari Sabtu dan puncaknya kemarin, Minggu (19/6). Acara Milad sendiri berpusat di Parkir Timur Senayan, Jakarta.

Berformat “syukuran”, perhelatan perdana ini diwarnai dengan beragam kegiatan sebagai perwujudan rasa syukur seluruh manajemen dan karyawan BNI Syariah. Perhelatan perdana ini dihadiri oleh Dewan Direksi BNI Syariah, manajemen, beserta 2500 karyawan dan nasabah.

Acara yang bertajuk “Semai Asa Tumbuhkan Usaha” ini dimeriahkan oleh berbagai pagelaran kesenian. Mulai dari drama sampai kesenian barongsai. “Semai asa tumbuhkan usaha ini memiliki arti bahwa kita harus punya harapan. Seburuk apapun yang kita alami kita harus punya harapan. Dengan milad yang kesatu kami akan menumbuhkembangkan usaha kami sehingga menjadi bank yang lebih baik dari sebelumya,” ujar Rizqullah.

Di acara tersebut BNI Syariah juga mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia. Penghargaan tersebut diperoleh atas replika Kartu Pembiayaan terbesar di Indonesia dengan ukuran 6 m x 10 m dan menyiratkan simbol cardholder terbesar dari Kartu Kredit Syariah ini.

Tidak ada komentar: